Halaman

Senin, 23 Desember 2013

Lambang SMA Negeri 10 Palembang

Assalamu'alaikum..

Halo semua, kali ini saya akan memposting tentang lambang SMA kebanggaan saya,
iyalah "SMA Negeri 10 Palembang".
Dimana, disinilah tempat saya menuntut ilmu sehingga bisa sampai kejenjang saat ini.




Alhamdulillah, disini saya diberi kepercayaan untuk merancang / mendesign lambang Sekolah saya yang bisa kita lihat saat ini.




 Langsung saja dari lambang tersebut dapatlah diambiil maknanya yaitu :

A. ARTI DARI SEGI BENTUK


1. Bintang yang berderet keatas :
     Melambangkan ketuhanan Yang Maha Esa dan pencapaian prestasi tertinggi.

2. Jumlah Bintang : 
    Melambangkan tanggal peresmian/didirikannya SMA Negeri 10 yaitu  pada tanggal 9

3. Ampera  : 
    Melambangkan bahwa SMAN 10 ini merupakan salah satu SMA yang ada di Kota Palembang.

4. Rantai Berjumlah 3 :
    Sesuai dengan sila ke-3 pada pancasila yang berarti “persatuan Indonesia” maka dari  bentuk rantai dan
    jumlahnya tersebut melambangkan persatuan.

5. Sayap burung garuda :
     Melambangkan tekad untuk menggapai cita-cita setinggi-tingginya

6. Jumlah kepak pada sayap :
    Melambangkan bulan peresmian/didirikannya SMA 10  yaitu Agustus

7. Buku : 
    Melambangkan ilmu pengetahuan

8. Pena : 
    Melambangkan ketajaman pikiran


B. ARTI DARI SEGI WARNA


- Biru :
  Melambangkan warna kesuksesan,
  cinta damai, dan optimis meraih harapan

- Putih :
  Melambangkan kesucian dan kebersihan

- Kuning keemasan :
  Melambangkan keagungan

- Kuning :
  Melambangkan kecerahan

- Merah :
  melambangkan keberanian

- Hitam :
  melambangkan kecerdasan dan keuletan.

Sekian Info dari saya, saya harap Postingan ini dapat dipergunakan dengan baik.
Wassalam

6 komentar:

  1. nice info,,
    izin copas foto kak :D
    btw jngan lupa kunjungi forum ana : http://smanpoelbisa.forumotion.com

    BalasHapus
  2. Mintak Doa Semua Nya🙏🏻 Agar Almarhum Eni Yulansari Pelajar SMA Negeri 10 Palembang Di Terima Di Sisi Allah SWT. Di Jauh Kan Dari Api Neraka. Di Ampuni Segala Dosa-Dosanya Selama Masih Hidup. Di Terima Amal Ibadah Nya Selama Masih Hidup. Kasihan! 😥 TERIMA KASIH!

    BalasHapus